Jangan biarkan varises menggerogoti rasa percaya diri Anda. Kenali penyakit ini, dan lakukan pencegahan agar penammpilan Anda saat hamil dan sesudahnya tetap cantik.
VARISES? Banyak perempuan khawatir dengan penyakit yang satu ini. Meski rata-rata tidak berbahaya, tapi otot-otot hijau dan ungu yang bertonjolan dan saling silang seperti sarang laba-laba, jelas bisa merusak penampilan dan menggerogoti rasa percaya diri.
Apalagi umumnya varises menyerang bagian tubuh yang tidak tertutup, yaitu paha dan betis. Akibatnya, saat Anda mengenakan rok, terlihatlah tonjolan otot-otot yang tak tak sedap dipandang.
Apalagi umumnya varises menyerang bagian tubuh yang tidak tertutup, yaitu paha dan betis. Akibatnya, saat Anda mengenakan rok, terlihatlah tonjolan otot-otot yang tak tak sedap dipandang.
Sebenarnya, banyak cara untuk menutupi varises di bagian kaki. Salah satu di antaranya, cukup kenakan stocking, dan abakadabravarises pun tersamar. Tapi itu berarti varises tidak benar-benar hilang. Apa sebenarnya penyebab varises? Bagaimana mencegah dan mengatasinya?
Sebelum melangkah pada pencegahan, mari kita pahami apa itu varises? Sebuah penelitian menyebutkan, 3 dari 10 orang di dunia terserang varises. Penderitanya bisa siapa saja tanpa memandang jenis kelamin. Namun, penelitian itu juga menyebutkan, rata-rata penderita varises adalah perempuan, terutama wanita hamil. Loh, kok bisa?
Mari kita simak penyebab varises, dan apa kaitannya dengan perempuan hamil
Mari kita simak penyebab varises, dan apa kaitannya dengan perempuan hamil
Penyebab varises sangat lah beragam. Tapi inti dari penyakit ini adalah terganggunya aliran darah. Di antaranya bisa karena faktor keturunan, kurang gerak, merokok, menderita penyakit kencing manis dan kolestrol tinggi, sering mengangkat beban terlalu berat, dan senang mengenakan sepatu berhak tinggi. Selain itu, varises juga bisa muncul karena kelebihan berat badan, peningkatan hormon progesteron, dan terhambatnya aliran darah.
Dari semua sebab itu, ibu hamil memiliki risiko paling besar. Saat kehamilan, hormon progesteron mengalami peningkatan, berat badan bertambah, gerak tubuh jadi berkurang, dan ada hambatan aliran darah karena tekanan di dalam rahim mempengaruhi aliran di pembuluh vena.
Gejala awal varises antara lain kaki terasa pegal, tungkai lebih berat dan kaki jadi sering kram karena aliran darah terganggu. Pada stadium sedang, pegal di kaki kian meningkat dan terjadi pelebaran pembuluh darah rambut yang mirip jaring laba-laba. Pada stadium berat, mulai terjadi pembengkakan di kaki dan tonjolon pembuluh vena.
Berbahayakah? Rata-rata tidak. Tapi tetaplah berkonsultasi dengan dokter, karena bisa juga terjadi infeksi hingga perlu perawatan lebih serius. Biasanya, varises pada ibu hamil akan hilang empat sampai enam bulan setelah melahirkan. Dalam kurun waktu itu, secara perlahan varises akan memudar dan kaki kembali mulus seperti semula. Namun, jika tidak ada perubahan, sebaiknya lakukan konsultasi dengan dokter agar kesehatan pulih, dan kulit tubuh serta kaki Anda kembali indah.
Cara Mencegah Varises
1. Meski sedang hamil, tetaplah beraktivitas dan berolahraga ringan sesuai dengan kondisi tubuh.
2. Jagalah berat badan agar tidak terjadi lonjakan di luar batas yang disarankan.
3. Selama kehamilan hindari duduk dengan menyilangkan kaki, agar aliran darah tetap lancar.
4. Luangkan waktu untuk mengganjal kaki dengan bantal atau mengangkat kaki lebih tinggi dari tubuh saat beristirahat.
5. Sebaiknya pilih posisi tidur dengan tubuh miring agar beban di pembuluh belakang lutut bisa diperkecil.
6. Hindari berdiri terlalu lama.
7. Hindari makan pedas dan kurangi konsumsi garam karena bisa memicu pembengkakan yang bisa menyebabkan tekanan dan mengganggu aliran darah.
8. Makan makanan bergizi dan mengandung serat agar buang air lancar hingga bisa mengurangi tekanan saat mengejan.
9. Konsumsi vitamin C dan E.
10. Sesekali mandilah dengan air panas dan dingin bergantian, karena bisa membantu memperlancar aliran darah.
0 comments:
Post a Comment